Interesting Stuffs

Rabu, 17 Juni 2009

Over my head

The world is all changing,
I can't believe my own eyes..

The moment I think I've figured it out,I'm flawed..
And I'm not so sure,of myself this time

I'm in over my head
And all I have is YOU now..
I'm in over my head
And all I need is holding on to YOU..

I can't see the way now,
But this one thing I know..

When everythings changing,YOU still closer than a friend..
And so I will bow,and my heart will trust,*


- Sisi spiritual seseorang bukan hanya ditentukan oleh seberapa banyak dia ibadah, tetapi seberapa banyak dia mengasihi Tuhan dan sesama, dan hidup yang berguna bagi orang lain bukan hanya (buat) dirinya sendiri.



Bookmark and Share

Entrepreneur...masih perlukah?(renungan kejadian2 disekitar Mif)

Malam ini sebelum tidur saya menulis lagi, kali ini saya berpikir, kenapa ya orang yang kreatif dan sukses kok di akademiknya biasa2 saja, bahkan bisa dikatakan banyak yang "bodoh".Tapi yang pandai malah jarang ada yang sukses(kebanyakan orang pandai itu sombong, menganggap udah aja gak ada yang perlu diupgrade,udah pinter kok).Setelah aku pikir,ternyata orang sukses itu bukan memang dari sononya emang sudah sukses,tapi karena "proses"nya yang membuat orang mencapai apa yang kita anggap suatu kesuksesan.
Faktanya orang yang secara akademis biasa2 aja malah lebih ulet dan nggak pernah kenal putus asa dalam merintis suatu usaha.

Seringkali kita menganggap remeh orang yang biasa2 saja, eh setelah beberapa tahun kemudian dia malah mengungguli kita.Baik prestasi kerja,kedudukan,harta dsb.Padahal dia "biasa-biasa saja",anggap kita waktu itu.

Sekarang saya melihat ada banyak orang pinter,titel sarjana tapi pengangguran.Payah nih.Kok gak pernah liat tivi apa ya?Kebetulan saya lihat ada acara para Capres kita berdialog di tivi.Saya mendengar pak Jusuf Kalla bilang,setelah seorang mahasiswa lulus dari perguruan tinggi,dia punya 2 pilihan.Pilihan pertama seperti kebanyakan orang yaitu bekerja,yang kedua dia bisa menciptakan lapangan kerja sendiri(yang nantinya memberdayakan masyarakat sekitar untuk menjadi tenaga kerja dia).Salut nih buat pak JK,dia mengerti ekonomi dan berjiwa muda."Lebih cepat lebih baik".heheheh...

Orang yang merasa sudah cukup segala2nya biasanya nggak pernah tertarik melihat "peluang2 bisnis" di sekitar dia dan menangkapnya untuk kemudian dia jadikan lahan potensial untuk berbisnis.Ya maklum namanya aja mental pegawai,kerja dapet duit,terus belanja,duit habis,kerja lagi dapet duit lagi,belanja lagi,begitu seterusnya sampai dia pensiun,sampai dia meninggal.(bener2 lingkaran setan...).

Kalau menurut saya,justru Unit Usaha Kecil dan Menengah lah yang membangun perekonomian suatu negara(ekonomi kerakyatan), bukannya usaha besar yang mencengkeram (dan memeras duitnya) rakyat kecil,makanya saya yang dulunya pingin banget jadi dokter(atau insinyur pertanian alternatifnya),membelokkan cita2 saya menjadi seorang Entrepreneur.Ya walau banyak ditertawakan teman(dan dosen),tapi saya yakin saya pasti bisa.Saya sudah pernah jualan pulsa sendiri(ke temen2),pernah kasih les ke adik2 kelas,pernah dapet duit sendiri karena reward dari SMU,pernah jg jualan kaos sablonan sendiri.Tahu nggak Pak Purdi Chandra?Pendiri les Primagama?masak nggak tahu?Awalnya juga (waktu kecil)dia beternak ayam n menjual telur2nya ke pasar.Tuh kan,usaha emang berat,tapi kalau dijalani dengan konsisten pastilah ada rewardnya.Rewardnya bukan cuma duit aja,coba pikir,dia berdagang juga sambil belajar bagaimana cara berkomunikasi dan membangun relasi dengan para pelanggannya(pedagang telur) di pasar dan juga memanage bisnis kecil2annya dia.Jadi ilmunya dapat,duitnya dapat juga(temen baru juga dapet)..Asyik kan?

Saya ingin sekali kasih modal ke salah satu keluarga saya yang usaha rental tendanya gak ada perkembangan/stagnan(bahkan sudah satu dekade ini,sejak '98).Capek deh..Mungkin karena gak tahu ilmunya kali ya(manajemennya),jadi nggak balance antara menggaji pegawai dengan pemasukan yang dihasilkan.Makanya kalau modal kita kecil ya jangan langsung buka usaha yang butuh tenaga banyak.Ya iyalah nggak berkembang,jenis usahanya aja udah salah.Iya kalau sekali order langsung banyak,kalau sedikit2?atau malah nggak ada orderan sama sekali bagaimana?Makanya pilih dong usaha yang "selalu dibutuhkan" masyarakat!! kalau tenda kan cuma "perlu" waktu2 hajatan,sunatan,acara nikah,band yang manggung,tapi itu kan sifatnya temporal dan "gak bisa kita prediksi" alias dadakan.Jadi menurut saya kurang menguntungkan(prospek bisnisnya kurang bagus),apalagi pesaingnya berjubel didomisili dia.
Masih lebih cerdik teman saya yang setelah lulus kuliah langsung mau buka usaha rental PS2,counter ama toko kecil di rumah dia.Soal modal bisa diatur,yang penting kita harus punya kemauan keras untuk merintis usaha dan juga jeli melihat pasar.

Saran saya lebih baik semua aset dijual kemudian merubah jenis usahanya menjadi usaha yang "kontinyu" pemasukannya dan bukan "temporal".Nggak usah alasan "tapi kan capek","tapi kan berat buka dari awal lagi","tapi kan nanti saya dijauhi teman2 yang menjadi tenaga kerja saya" ,Woi !! Dimana2 tuh,yang namanya usaha,awal2nya pasti berat,capek tahu!! 24 jam sehari 7 hari seminggu kita mikir sambil bekerja,gimana caranya supaya usaha kita bisa maju,bisa berkembang.Merintis usaha itu berat,tapi kalau udah lancar,banyak pelanggan/klien ya udah enak,tinggal terima duit aja,ya nggak?

Para (calon) pengusaha harus peka terhadap needs(kebutuhan) masyarakat,memberi solusi terhadap kebutuhan masyarakat. Jangan sombong kalau sudah sukses, ingat yang melahirkan kesuksesanmu siapa kalau bukan masyarakat(sebagai konsumen kamu)?makanya adakan bakti sosial,jangan pelit2 dong,semakin banyak menabur,semakin banyak buah2 yang dihasilkan.

Bekerja ada beberapa prinsip (tolong mas2/mbak2 tambahkan kalau ada yang kurang) :

1.)bekerja keras
2.)bekerja cerdas
3.)bekerja tuntas


Kenapa sih belajar harus sepanjang hayat?

Karena untuk meraih dunia harus dengan ilmu,untuk meraih akhirat harus dengan ilmu,dan untuk meraih kedua2nya harus dengan ilmu juga. Makanya carilah ilmu sebanyak2nya !!

Bagi mas2/mbak2,sdr2/i,pak/bu,om/tante yang pingin nambah2 modal usaha,bolehlah gabung diInvestasi yang jujur,amanah dan profesional ini.Thx u.


Bookmark and Share